Daerah

Running Awal SPPG Banjarejo Sentuh 755 Penerima

21
×

Running Awal SPPG Banjarejo Sentuh 755 Penerima

Share this article
Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Banjarejo, di bawah naungan Yayasan Alief Berkah Abadi, resmi memulai running awal program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Jalan Pasar Laju, Desa Banjarejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Kamis (29/1/2026).
Running awal SPPG Banjarejo saat menyalurkan MBG ke sekolah/pelajar. (foto: Rsw/sudutkota.id)

Sudutkota.id – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Banjarejo, di bawah naungan Yayasan Alief Berkah Abadi, resmi memulai running awal program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Jalan Pasar Laju, Desa Banjarejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Kamis (29/1/2026).

Untuk saat ini, tahap perdana menyalurkan 755 porsi makanan bergizi ke 9 sekolah di Desa Banjarejo. Kepala SPPG Banjarejo, Ardhi Gigeh Pranowo, mengatakan pelaksanaan awal difokuskan pada ketepatan distribusi dan kualitas menu.

“Running pertama menyasar 755 penerima dengan menu nasi putih, ayam goreng rempah, tumis sawi putih wortel, tahu goreng sebagai protein nabati, serta buah kelengkeng,” ujarnya.

Adapun rincian penerima pada tahap awal meliputi, TK Dharma Wanita Persatuan 1 Banjarejo (56 porsi), TK Dharma Wanita Persatuan 2 Banjarejo (19 porsi), TK Harapan Bangsa (104 porsi), KB Harapan Bangsa (40 porsi), RA Al Ikhlas (72 porsi), KB Al Azzhar (10 porsi), SDN 1 Banjarejo (161 porsi), SDN 2 Banjarejo (118 porsi), dan SDN 3 Banjarejo (175 porsi).

Ke depan penerima manfaat bakal diperluas mulai Senin depan dengan tambahan SMP Negeri 2 Ngantang sebanyak 505 porsi.

“Minggu ini dan minggu depan masih khusus Desa Banjarejo, tambahannya yaitu SMPN 2 Ngantang. Baru, Minggu ketiga, Insyaallah bertambah ke desa lain meliputi sekolah di Desa Sidodadi dan Pagersari,” jelas dia.

Dalam beroperasi, SPPG Banjarejo melibatkan 47 relawan, sekitar 90 persen warga lokal. Pembagian tugas mencakup persiapan (10 orang), pengolahan (10), pemorsian (10), pencucian ompreng (12), keamanan (2), kebersihan (1), dan distribusi (4). Proses memasak ditangani koki berpengalaman hotel untuk menjaga standar mutu.

“Paling penting yaitu seluruh bahan pangan disuplai dari mitra, UMKM lokal, dan petani sekitar Banjarejo, sehingga sekaligus menggerakkan ekonomi desa. Ke depan, total manfaat program ini diproyeksikan menjangkau 2.259 penerima. Dalam penerimaan, tidak hanya peserta didik, tetapi juga tenaga pendidik,” tuturnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *