Daerah

Fauzia Irnani Bekali Calon Relawan Komnas Perlindungan Anak Kota Batu dengan Penguatan Kapasitas Advokasi

76
×

Fauzia Irnani Bekali Calon Relawan Komnas Perlindungan Anak Kota Batu dengan Penguatan Kapasitas Advokasi

Share this article
Upaya memperkuat perlindungan terhadap anak di tingkat masyarakat kembali ditingkatkan melalui kegiatan Diklat dan Pembekalan Calon Relawan Komnas Perlindungan Anak Kota Batu periode 2025.
Ketua Bidang PPA DPC PERADI RBA Malang, Fauzia Irnani, S.H., M.H., (tengah) saat memberikan materi. (foto: sudutkota.id/rsw)

Sudutkota.id– Upaya memperkuat perlindungan terhadap anak di tingkat masyarakat kembali ditingkatkan melalui kegiatan Diklat dan Pembekalan Calon Relawan Komnas Perlindungan Anak Kota Batu periode 2025.

Pada kegiatan ini, Ketua Bidang PPA DPC PERADI RBA Malang, Fauzia Irnani, S.H., M.H., hadir sebagai narasumber dan memberikan pemahaman mendalam terkait tugas serta tantangan advokasi perlindungan anak, Senin (24/11/2025).

Dalam pemaparannya, Fauzia menegaskan bahwa calon relawan harus memiliki kemampuan dasar advokasi sebelum terjun langsung ke lapangan

“Banyak persoalan di lapangan muncul karena relawan tidak dibekali pemahaman yang cukup. Inilah yang ingin kita cegah,” ujarnya.

Upaya memperkuat perlindungan terhadap anak di tingkat masyarakat kembali ditingkatkan melalui kegiatan Diklat dan Pembekalan Calon Relawan Komnas Perlindungan Anak Kota Batu periode 2025.
Ketua Bidang PPA DPC PERADI RBA Malang, Fauzia Irnani, S.H., M.H., (tengah) saat memberikan materi. (foto: sudutkota.id/rsw)

Fauzia menyampaikan materi yang mencakup advokasi kebijakan, pengawasan implementasi undang-undang, pemantauan kasus, pendampingan korban, hingga peningkatan kesadaran masyarakat terkait isu-isu yang melibatkan anak.

Ia menekankan bahwa relawan memiliki posisi strategis sebagai garda terdepan yang bersentuhan langsung dengan dinamika sosial masyarakat.

“Relawan Komnas Perlindungan Anak harus mampu meminimalisir perkara yang melibatkan anak, baik sebagai korban maupun pelaku. Edukasi berbasis kolaborasi dengan para ahli dan dinas terkait adalah kunci,” kata Fauzia.

Upaya memperkuat perlindungan terhadap anak di tingkat masyarakat kembali ditingkatkan melalui kegiatan Diklat dan Pembekalan Calon Relawan Komnas Perlindungan Anak Kota Batu periode 2025.
Ketua Bidang PPA DPC PERADI RBA Malang, Fauzia Irnani, S.H., M.H. (foto: sudutkota.id/rsw)

Menurutnya, pembekalan ini menjadi fondasi utama agar para calon relawan memahami mekanisme berperkara dan standar pendampingan yang benar sebelum menangani kasus nyata.

“Dengan bekal tersebut, relawan diharapkan dapat berperan efektif dalam pencegahan, penanganan, dan penguatan ekosistem perlindungan anak di Kota Batu,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *