Pria yang Diamankan Bawaslu Kota Batu Berhasil Distribusikan Sejumlah Uang Rp 20 Juta

- Advertisement -

Sudutkota.id– Seseorang pria berinisial YHI, warga Jalan Wilis Kelurahan Sisir yang diamankan Bawaslu Kota Batu atas dugaan politik uang, untuk mendukung Paslon Capres-Cawapres nomor 3, Ganjar Pranowo -Mahfud MD dan salah satu Caleg DPRD Kota Batu dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dari Dapil 2 berinisial CEP, telah berhasil mendistribusikan uang sebesar Rp 20 juta terhadap warga di kelurahan Sisir.

Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Bawaslu, Yogi Farobi mengungkapkan, uang sejumlah Rp 20 juta itu dibagikan dengan pecahan Rp 100 ribu perorang.

“Ini masih akan di rapatkan oleh tim Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) apakah YHI merupakan internal Parpol PDIP. Jadi penentuannya masih menunggu keputusan,” ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (14/2).

Ia juga menjelaskan, YHI diamankan pada pukul 22.30 WIB pada Selasa malam (12/2).

“Jika YHI kedapatan merupakan pelaksana kampanye, pengurus, dan peserta pemilu makan bisa dijerat oleh UU No 7 Tahun 2017 pasal 523 ayat C,” tandasnya.

“Kondisi itu akan berbeda, apabila YHI merupakan masyarakat umum membagikan disaat masa pemilihan, maka bisa dibebaskan,’ imbuh Yogi.

Namun, lanjut Yogi, pihak Bawaslu akan menelusurinya status YHI tersebut.

“akan tetap kami telusuri, apakah YHI ini merupakan internal partai atau bukan,” tegasnya.

Lebih jauh, Yogi juga menyampaikan, Caleg DPRD Batu yang terlibat dalam politik uang itu yaitu Caleg berinisial CEP dari PDIP Dapil 2. Yang mana CEP akan dipanggil untuk dimintai keterangan.

“Untuk Caleg ada kemungkinan di diskualifikasi oleh pengadilan apabila memang terlibat dan memenuhi unsur Terstruktur, Sistematis dan Masif (TSM),” pungkasnya. (Dn)

Baca Juga ..

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share post:

Subscribe

Populer

Berita Lainya
Related

Bawaslu Kota Malang Panggil dan Periksa Para Saksi Dugaan Pelanggaran Kampanye

Sudutkota.id - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Malang telah...

Erick Thohir Rayu FIFA dan AFC agar Venue Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Tetap di GBK

Sudutkota.id- Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, meminta Federasi Sepak...

Geger, Warga Meninggal Secara Mendadak di Depan Toko Kain

Sudutkota.id- Seorang pria meninggal secara mendadak di sekitar Jalan...

Pengadilan Kriminal Internasional Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu dan Pejabat Hamas

Sudutkota.id- Mahkamah Pidana Internasional (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan...