
Sudutkota.id – Seorang pelajar SMP berinisial AP (13), meninggal dunia dalam perawatan di RS Wava Husada Kepanjen, Kabupaten Malang. Pelajar kelas 7 ini kehilangan nyawanya usai mengalami kecelakaan tunggal, menabrak pohon di Jalan Raya Karangduren, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Malang Ipda Samsul Khoiruddin saat dikonfirmasi mengungkapkan, korban AP diketahui adalah warga Jalan Flamboyan, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang. Sedangkan kejadiannya pada, Jumat (7/3/2025).
“Korban mengendarai Honda Beat dan mengalami kecelakaan tunggal menabrak pohon di Jalan Raya Karangduren, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, di kilometer 03-04 (Pakisaji-Kendalpayak),,” ujar Samsul, Sabtu (8/3).
Terkait kronologi, Samsul menjelaskan, saat itu korban tengah dalam perjalanan pulang dari sekolahnya. Korban mengendarai motor dari arah timur ke barat dengan kecepatan sedang.
Sampai di TKP, kondisi jalan menikung ke kanan. Diduga korban tidak dapat menguasai laju kendaraannya saat berbelok. Sehingga motor yang dikendarainya diluar kendali dan menabrak pohon yang berada di tepi jalan.
“Korban diduga tidak menguasai kendaraannya dan melaju lurus keluar dari jalan dan lepas kendali. Kemudian menabrak pohon di bahu jalan sebelah kiri cukup keras,” bebernya.
Akibat kejadian ini, korban mengalami luka benturan di bagian kepala. Selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Wava Husada, Kecamatan kepanjen untuk mendapatkan perawatan medis.
“Nahas, dalam perawatan di RS Wafa Husada Kepanjen, korban menghembuskan nafas terakhirnya. Kini kasus kecelakaan tunggal ini dalam penangganan unit Gakkum Satlantas Polres Malang,” pungkasnya.(AD)