Pendidikan

Pagar SDN 6 Jombatan Jombang Ambruk Diterjang Hujan Angin, Atap Rumah Penjaga Sekolah Rusak

25
×

Pagar SDN 6 Jombatan Jombang Ambruk Diterjang Hujan Angin, Atap Rumah Penjaga Sekolah Rusak

Share this article
Pagar SDN 6 Jombatan Jombang Ambruk Diterjang Hujan Angin, Atap Rumah Penjaga Sekolah Rusak
Bangunan Pagar SDN 6 Jombatan yang ambruk karena hujan angin.(foto:sudutkota.id/lok)

Sudutkota.id – Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Jombang, Jawa Timur, pada Minggu (2/11/2025) sore, menyebabkan pagar SDN 6 Jombatan di Kecamatan Jombang ambruk.

Selain itu, atap rumah dinas penjaga sekolah yang terbuat dari asbes juga mengalami kerusakan akibat sapuan angin kencang.

Kepala SDN 6 Jombatan, Nur Salim, mengatakan peristiwa pagar sekolah roboh terjadi sekitar pukul 16.00 WIB.

Ia menjelaskan, lokasi sekolah yang berada di area terbuka dekat persawahan membuat pagar tidak mampu menahan tekanan angin.

“Sore sekitar habis Ashar, hujan deras disertai angin kencang. Karena posisi sekolah dekat sawah dan tidak ada bangunan penghalang, angin langsung menghantam pagar sepanjang 50 meter setinggi dua meter hingga ambruk,” jelas Nur Salim, Senin (3/11/2025).

Meski beberapa pohon di sekitar sekolah juga tumbang, ia bersyukur karena tidak ada korban jiwa. Aktivitas belajar mengajar sedang libur saat kejadian berlangsung.

“Alhamdulillah tidak sampai mengenai gedung kelas. Hanya atap gudang, kamar mandi, dan rumah dinas penjaga yang rusak karena tertimpa asbes,” tuturnya.

Pihak sekolah telah melaporkan kejadian tersebut ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jombang. Proposal pengajuan perbaikan pagar juga sudah disiapkan.

“Kami sudah laporkan ke bagian Sarpras Disdikbud Jombang dan direspons positif. Hari ini kami ajukan proposal perbaikan pagar,” kata Nur Salim.

Sementara itu, Kadis Disdikbud Jombang, Wor Windari melalui Kabid Pembinaan SD Disdikbud Jombang, Rendra Kusuma, membenarkan adanya laporan kerusakan pagar SDN 6 Jombatan akibat hujan dan angin kencang tersebut.

“Kami sudah menerima laporan. Pagar belakang SDN 6 Jombatan roboh, termasuk rumah dinas penjaga sekolah yang terdampak,” ujarnya.

Menurut Rendra, pihak Disdikbud Jombang akan mengusulkan perbaikan pagar sekolah itu melalui anggaran tahun 2026.

“Tindak lanjutnya, kami usulkan perbaikan tahun depan karena anggaran 2025 sudah disahkan. Sekolah akan mengajukan proposal, lalu kami bantu proses usulannya,” jelasnya.

Ia menambahkan, hingga kini belum ada laporan lain dari sekolah lain yang terdampak peristiwa hujan angin di wilayah Jombang bagian selatan.

“Sejauh ini baru satu laporan dari SDN 6 Jombatan. Hujan deras dan angin kemarin memang terjadi di wilayah selatan, sekitar Gudo dan Diwek,” tambah Rendra.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *