Daerah

Menumpuknya Volume Sampah di TPA Tlekung Kota Batu Belum Teratasi

21
×

Menumpuknya Volume Sampah di TPA Tlekung Kota Batu Belum Teratasi

Share this article
Gunungan sampah di TPA Tlekung. (foto: sudutkota.id/Dn)

Sudutkota.id- Menumpuknya volume sampah di TPA Tlekung belum teratasi, sehingga gunungan sampah masih nampak meninggi.

Hal itu disebabkan karena masih belum direalisasikannya tiga incenerator lantaran sumber daya manusia (sdm) yang belum memadai.

Demikian dikatakan oleh salah satu petugas TPA Tlekung bernama Didik saat dikonfirmasi, Kamis (12/09/2024).

“Incenerator yang ada berfokus mengatasi sampah perkotaan lantaran keterbatasan volume incenerator yang bekerja. Kemudian keterbatasan sumber daya manusia (SDM). Apalagi gunungan sampah ini sudah bercampur tanah,” ungkapnya

Masih kata Didik, pekerja yang berada di TPA Tlekung ada 21 orang. Selanjutnya ada 7 armada.

“Armada-armada ini mengambil sampah daei perkotaan, diantaranya dari pasar laron, dari orang yang membuang sembarangan, dan lain sebagainya.

Setelah sampah-sampah itu diambil, sambung Didik, terkadang tidak dapat diolah dalam kurun waktu satu hari. Pasalnya, incenerator juga memilah sampah campuran baik organik, anorganik, dan sampah residu.

“Terkadang sampah basah dan sampah kering langsung dibakar oleh incenerator. Namun yang kami khawatirkan ketika musim penghujan datang, karena kerja mesin akan lebih berat dari biasanya, itulah kenapa sampah pasar ditolak karena sampah pasar cenderung sampah basah,” bebernya. (Dn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *