Peristiwa

Kecelakaan di Karangploso Malang, Dua Pemotor Luka-Luka Tabrak Depan Toyota Agya

39
×

Kecelakaan di Karangploso Malang, Dua Pemotor Luka-Luka Tabrak Depan Toyota Agya

Share this article
Kecelakaan di Karangploso Malang, Dua Pemotor Luka-Luka Tabrak Depan Toyota Agya
Kondisi mobil Toyota Agya yang mengalami kerusakan cukup parah. Sementara motor korban juga mengalami kerusakan sangat parah.(foto:dok.Satlantas Polres Malang)

Sudutkota.id – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di wilayah Kabupaten Malang. Kali ini, insiden melibatkan sepeda motor dan mobil pribadi di Jalan Raya Takeran, Desa Ngijo, Kecamatan Karangploso, Rabu (23/7/2025) pagi sekitar pukul 06.00 WIB. Dua orang mengalami luka-luka dalam kejadian itu.

Kecelakaan berjenis tabrak depan itu terjadi antara sepeda motor Honda Beat bernomor polisi N-2030-KL yang dikendarai Edi Sutomo (35), warga Desa Sumberejo, Kecamatan Batu, Kota Batu, dengan mobil Toyota Agya N-1660-EY yang dikemudikan oleh Mansyur (64), warga Perumahan Tirtasani Estate, Desa Ngenep, Kecamatan Karangploso.

Menurut keterangan resmi dari Kasatlantas Polres Malang, AKP Muhammad Alif Chelvin Arliska, kejadian bermula saat Edi Sutomo mengendarai sepeda motor dari arah barat ke timur. Ia berboncengan dengan seorang temannya, Affan Zihar Wirandi (28), warga Surabaya.

Sesampainya di lokasi kejadian, sepeda motor tersebut mengambil haluan ke kanan. Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan, melaju kendaraan Toyota Agya yang dikemudikan Mansyur dari arah timur ke barat.

Baca Juga :  Apes, Enak-Enak Duduk di Atas Motor, Malah Tertabrak Mobil

“Karena jarak kedua kendaraan sudah sangat dekat, tabrakan pun tidak dapat dihindari. Motor dan mobil bertabrakan langsung dari arah depan,” ujar AKP Alif dalam laporan resminya.

Akibat benturan keras, Edi Sutomo mengalami luka serius di bagian kepala dan segera dievakuasi ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang untuk mendapatkan penanganan medis. Sementara penumpangnya, Affan Zihar, mengalami luka di kaki kiri dan saat ini dirawat di RS Prasetya Husada Karangploso.

Beruntung, pengemudi mobil Toyota Agya tidak mengalami luka. Namun kedua kendaraan mengalami kerusakan cukup parah.

Dari hasil pemeriksaan awal, polisi menyebut bahwa faktor utama penyebab kecelakaan adalah kelalaian manusia, dalam hal ini pengendara sepeda motor yang kurang hati-hati saat mengambil jalur berlawanan.

“Tidak ditemukan faktor pendukung lain seperti kondisi kendaraan, cuaca, maupun kondisi jalan yang turut menyebabkan kecelakaan,” tambah AKP Alif.

Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Malang yang menerima laporan kejadian pada pukul 06.30 WIB langsung menerjunkan tim ke lokasi.

Baca Juga :  Wanita Muda yang Nekat Tabrakkan Diri ke KA Barang di Pakisaji Malang, Diduga karena Masalah Ekonomi

Langkah-langkah yang diambil meliputi mendatangi lokasi kejadian, olah TKP, pemeriksaan saksi, dokumentasi kondisi TKP dan barang bukti, pencarian CCTV di sekitar lokasi, hingga evakuasi kendaraan yang terlibat.

Dalam olah tempat kejadian perkara, polisi juga memintai keterangan dari dua orang saksi, yaitu Imam Muhlis (46), warga sekitar, serta Affan Zihar, yang juga merupakan korban sekaligus penumpang motor.

Proses penyelidikan masih terus berlangsung. Unit Gakkum Satlantas Polres Malang memastikan akan mendalami kejadian ini hingga tuntas, termasuk memastikan seluruh data dan bukti pendukung lainnya.

Kasatlantas Polres Malang mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar senantiasa berhati-hati, terutama saat hendak berpindah jalur atau berbelok arah.

“Keselamatan di jalan raya adalah tanggung jawab bersama. Waspada dan patuhi aturan lalu lintas untuk menghindari kecelakaan,” pungkas AKP Alif.(mit/ris)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *