Peristiwa

Ambrol, Plengsengan Sumber Brantas Timpa Pekerja Bangunan Hingga Tewas

20
×

Ambrol, Plengsengan Sumber Brantas Timpa Pekerja Bangunan Hingga Tewas

Share this article
Korban meninggal di lokasi plengsengan ambrol di Sumber Brantas. (foto: sudutkota.id/ist)

Sudutkota.id – Warga Kota Batu mendadak heboh. Ini setelah beredar video sejumlah masyarakat yang tengah membersihkan reruntuhan bangunan di kawasan Desa Sumber Brantas, Kota Batu.

Dalam video itu, nampak ada 3 orang yang jadi korban reruntuhan. Bahkan 1 orang diantaranya diketahui hingga meninggal dunia.

Kasat Reskrim Polres Batu AKP Rudi Kiswoyo, Kamis (3/10) membenarkan kebenaran video tersebut. Termasuk adanya korban yang meninggal dunia. Yakni atas nama Ardiansyah Dhanu Wardana (24), warga Kota Batu.

Sedangkan korban luka berat yakni, Edi Setiawan (42) dan Endang Saputra (43), keduanya warga Kabupaten Malang. “Peristiwa terjadi di kawasan Dusun Krajan RT 01 RW 04, Desa Sumber Brantas, Kecamatan Bumiaji,” ujar Rudi.

Masih diterangkan Rudi, korban tertimpa tembok plengsengan sepanjang 24 m dan tinggi 2,5 m. Dengan ketebalan 30 cm.

Terkait kronologi peristiwa, bermula saat ketiga korban tengah beristirahat untuk makan siang. Setelah bekerja sebagai tukang bangunan yang membuat kolom-kolom untuk rangka baja.

“Tiba-tiba plengsengan tempat korban beristirahat tersebut roboh dan langsung menimpa korban,” ujar Rudi. Selanjutnya, masyarakat sekitar berusaha memberikan pertolongannya.

Diketahui, bangunan plengsengan tersebut sudah ada sekitar 25 tahun yang lalu. Dan dibangun oleh pemilik rumah yang lama.

“Ketika ketiga korban berhasil dievakuasi, kemudian langsung dibawa ke RS Karsa Husada,” pungkasnya. (Dn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *