Sudutkota.id- Kecelakaan melibatkan dua motor terjadi di Jalan Raya Desa Tanggung RT: 01 RW: 08 Kecamatan Turen, Kabupaten Malang pada malam Jumat malam (30/11).
Kecelakaan antara Honda Beat N-3058-EBD dan Honda GL100 N-6164-VN terjadi sekitar pukul 18.30 WIB dan dilaporkan sekitar pukul 19.00 WIB.
Ipda Joko Taruno, Kanit Gakkum Satlantas Polres Malang, mengkonfirmasi bahwa pengendara Honda Beat yang bernama Anggeri Santoso (32) dari Desa Wonokerso Kecamatan Pakisaji Kabupaten Malang, meninggal dunia akibat luka benturan pada kepala di lokasi kejadian.
“Sementara itu, pengendara Honda GL 100 yang diketahui bernama Umar Faruq (22) dan penumpangnya Atika Larasati (22) mengalami luka lecet dan dirawat di Klinik Tri Husada Tirtoyudo,” terangnya pada awak media Minggu (01/12).
Kecelakaan terjadi ketika Honda Beat yang dikendarai Anggeri Santoso melaju dari arah Timur – Barat dengan kecepatan sedang dan oleng kekanan di TKP. Sementara itu, dari arah berlawanan, Honda GL100 yang dikendarai Umar bersama Atika.
“Karena jarak sudah dekat dan kedua pengendara tidak dapat menguasai rem dan setang hingga terjadi srempetan. Hingga pengendara motor Honda Beat terjatuh di aspal jalan hingga meninggal dunia,” beber pria yang akrab dipanggil Jotar itu.
Petugas Pos Laka Lantas Turen 12.5.0 yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP, meminta keterangan saksi, mencari CCTV di sekitar lokasi dan mengamankan kedua kendaraan yang terlibat. Sementara Jenazah Anggeri dievakuasi ke RSUD Kanjuruhan Kepanjen untuk divisum. (Mt)