Sudutkota.id – Upaya Polres Malang dalam menciptakan generasi muda yang disiplin dan sadar aturan terus digencarkan. Melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas), jajaran kepolisian turun langsung ke sekolah-sekolah untuk memberikan edukasi mengenai pentingnya tertib berlalu lintas dan bijak bermedia sosial.
Kegiatan kali ini digelar di SMK Budi Mulia, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, Senin (20/10/2025).
Kasatlantas Polres Malang, AKP Muhammad Alif Chelvin Arliska, menjadi pembina upacara sekaligus memberikan penyuluhan kepada ratusan siswa. Ia menegaskan, kedisiplinan adalah kunci utama dalam membentuk karakter pelajar yang bertanggung jawab.
“Kalau sudah terbiasa disiplin di sekolah, otomatis mereka juga akan tertib di jalan,” ujar AKP Alif.
Menurutnya, pelanggaran lalu lintas di kalangan pelajar sering terjadi karena kurangnya kesadaran akan pentingnya keselamatan. Oleh sebab itu, Polres Malang terus menggencarkan kegiatan edukatif ke berbagai sekolah untuk menanamkan budaya tertib sejak usia muda.
“Keselamatan di jalan bukan hanya tanggung jawab polisi, tapi juga tanggung jawab kita semua,” tegasnya.
Selain edukasi tentang lalu lintas, AKP Alif juga mengingatkan para pelajar agar lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Ia menilai, arus informasi yang cepat dapat membawa dampak negatif jika tidak disikapi dengan bijak.
“Pelajar harus mampu membedakan mana informasi positif dan mana yang bersifat provokatif,” ucap AKP Alif.
Kegiatan penyuluhan ini juga dirangkai dengan pemberian helm gratis kepada sejumlah siswa yang dinilai aktif dan tertib. Langkah ini menjadi simbol ajakan bagi pelajar lain untuk selalu mengutamakan keselamatan saat berkendara.
“Kami ingin menumbuhkan kesadaran bahwa menggunakan helm bukan sekadar kewajiban, tapi bentuk tanggung jawab terhadap diri sendiri,” tutur AKP Alif.
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Satlantas Polres Malang akan terus membuka ruang kolaborasi dengan pelajar melalui berbagai kegiatan positif seperti Duta Lalu Lintas, Duta Kamtibmas, dan Duta Narkoba.
“Kami ingin anak muda menjadi pelopor keselamatan dan contoh bagi lingkungannya,” kata AKP Alif.
Dengan kegiatan yang dikemas interaktif dan inspiratif ini, Polres Malang berharap dapat mencetak generasi muda yang disiplin, sadar hukum, dan peduli terhadap keselamatan bersama.
“Kami yakin, membangun kesadaran sejak dini akan menghasilkan masa depan yang lebih tertib dan aman,” pungkas AKP Alif.