Pemandian Air Panas Cangar Ditutup Sementara karena Cuaca Ekstrem

- Advertisement -

Sudutkota.id– Pemandian ar panas cangar ditutup sementara karena cuaca esktrem di Kota Batu. Penutupan air panas cangar tersebut dilakukan hingga Senin (18/3/2024) besok.

Langkah penutupan ini sebagai antisipasi terjadinya potensi bencana alam, akibat cuaca ekstrem yang melanda kawasan Kota Batu beberapa hari ini.

Demikian dikatakan oleh Kasi Perencanaan Pengembangan dan Pemanfaatan UPT Tahura Raden Soerjo, Sadrah Devi pada Sabtu (16/3/2024).

“Penutupan air panas yang terletak di Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji ini sementara ditutup sesuai SE Nomor 500.4.6.10/294/123.7.2/2024, yang ditandatangani Kepala UPT Tahura Raden Soerjo Ahmad Wahyudi,” ujarnya.

“SE itu dibuat karena berdasarkan press release kewaspadaan cuaca ekstrem yang diterbitkan oleh Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda Sidoarjo, menerangkan kewaspadaan potensi cuaca ekstrem di beberapa wilayah Jawa Timur dapat mengakibatkan terjadinya bencana hidrometereologi,” imbuhnya.

Masih kata Devi, penutupan dilakukan mulai  Hari Rabu 13 Maret 2024 kemarin hingga Senin 18 Maret 2024 besok. Penutupan ini termasuk seluruh objek wisata alam dan pendakian di Tahura R Soerjo.

Pihaknya menilai, pemandian air panas Cangar punya potensi tinggi terjadi bencana. Sebab di sekeliling tempat wisata tersebut, banyak pohon besar yang bisa saja tumbang sewaktu-waktu dampak dari cuaca ekstrem.

“Lokasi pemandian air panas Cangar banyak pohon-pohon besar yang membahayakan pengunjung. Maka dari itu, kami memilih tutup sementara,” pungkasnya. (Dn)

Baca Juga ..

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share post:

Subscribe

Populer

Berita Lainya
Related

Geger, Warga Meninggal Secara Mendadak di Depan Toko Kain

Sudutkota.id- Seorang pria meninggal secara mendadak di sekitar Jalan...

Pengadilan Kriminal Internasional Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu dan Pejabat Hamas

Sudutkota.id- Mahkamah Pidana Internasional (ICC) mengeluarkan surat perintah penangkapan...

Hindari Motor di Depannya, Minibus di Malang Oleng Hingga Terbalik, 1 Orang Tewas di Lokasi

Sudutkota.id - Sebuah minibus di Kabupaten Malang, Jawa Timur,...

Satu Dari Dua Jamaah Masjid Al Falah Gadang Malang Meninggal Tertimpa Keramik Tembok

Sudutkota.id - Nahas menimpa dua orang jamaah sholat magrib...