Masa Kampanye Pilkada, Tensi Politik di Kota Batu Tetap Kondusif

0
Masa kampanye Pilkada, tensi politik di Kota Batu tetap kondusif. (Dn)
Advertisement

Sudutkota.id – Pemilu Kada serentak 2024 telah memasuki masa kampanye. Hari ini, Kamis (26/9) sudah memasuki hari kedua Masa kampanye para pasangan calon. Namun, tensi politik di Kota Batu tetap kondusif.

Dikatakan Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, meski rivalitas perpolitikan tinggi, namun kondisi politik di Kota Batu cenderung masih cukup kondusif dan tidak seperti di daerah lain yang mulai memanas. Tolok ukurnya adalah masyarakat yang masih damai.

“Semoga ini terus berlanjut sampai menjelang pencoblosan bahkan pasca terpilihnya sosok wali kota dan wakil wali kota definitif nanti,” urainya.

Aries mengungkapkan, dengan kondusifnya masyarakat tersebut, Kota Batu tidak tercederai sebagai kota wisata sehingga keamanan wisatawan akan tetap terjaga meskipun suasana politik masih kental dirasakan.

Aries juga mengimbau kepada panitia dalam melakukan acara bisa memilah dimana hal yang bisa mengundang ASN atau instansi tanpa berbarengan dengan kegiatan paslon di tempat yang sama.

Hal ini bertujuan agar kondusifitas di Kota Batu tetap terjaga, dan meminimalisir adanya miskomunikasi dalam sebuah kegiatan.

“Apalagi perkara netralitas ASN juga tertuang undang-undang sehingga kami berharap apa yang jadi regulasi dalam Undang-undang agar dipatuhi seluruh ASN Pemkot Batu apapun bentuknya,” pungkasnya. (Dn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here