Kawasan Bromo Ditutup Sementara Pada Tanggal 25-26 April 2024

- Advertisement -

Sudutkota.id- Pengumuman penting untuk wisatawan yang akan berlibur di kawasan wisata Gunung Bromo. Pasalnya Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger (BB TNBTS) akan menutup kawasan tersebut pada tanggal 25-26 April 2024.

Hal tersebut tercantum dalam surat Nomor: PG.3/T.8/BIDTEK/KSA.5.1/B/03/2024 tentang penutupan kegiatan wisata Gunung Bromo, yang diunggah di laman resmi BB TNBTS.

Penutupan tersebut dilakukan untuk pembersihan kawasan wisata, serta bentuk tanggungjawab dari seluruh elemen masyarakat sebagai pengelolah, pemerintah desa, masyarakat sekitar juga pelaku jasa wisata di kawasan Bromo.

Penutupan wilayah dimulai dari arah Kabupaten Probolinggo di pintu masuk Cemorolawang, dari arah Pasuruan ditutup mulai dari Dingklik, sedangkan dari arah Malang dan Lumajang ditutup di Jemplang.

Sebelumnya, BB TNBTS juga melakukan hal serupa, penutupan wilayah guna pembersihan wilayah, yaitu pada tanggal 4 April- 5 April 2024. (Ka)

Baca Juga ..

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share post:

Subscribe

Populer

Berita Lainya
Related

CEO Telegram Ungkap Penangkapannya di Prancis adalah Salah Sasaran

Sudutkota.id- Salah satu pendiri sekaligus CEO Telegram, Pavel Durov,...

Sejumlah Persiapan Jelang Timnas Lawan Australia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sudutkota.id- Jelang pertandingan Indonesia kontra Australia di Stadion Utama...

Verifikasi Administrasi di KPU, Berkas Tiga Paslon Bacakada Kota Batu Belum Penuhi Syarat

Sudutkota.id - Berdasarkan verifikasi administrasi di Komisi Pemilihan Umum...

Enam Daerah Pilot Projek Ikuti Rakor Persiapan Pelaksanaan LSDP di Kota Malang

Sudutkota.id - Enam daerah yang menjadi pilot project, menghadiri...