Daerah

Perdana Running, SPPG Temas Salurkan 443 Porsi

6
×

Perdana Running, SPPG Temas Salurkan 443 Porsi

Share this article
SPPG Temas Pattimura. (Foto: Sudutkota.id/rsw)

Sudutkota.id – Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Temas Pattimura di Jalan Pattimura, Kelurahan Temas, Kecamatan Batu resmi menjalankan running pertamanya, menandai operasional SPPG pertama yang berdiri di Kelurahan Temas, Senin (26/1/2026).

Pada hari perdana ini, ratusan porsi makanan bergizi disalurkan kepada peserta didik dan tenaga pendidik di wilayah setempat.

Kepala SPPG Pattimura, Elmico Duta Amordiaz, mengatakan bahwa running awal dilakukan secara bertahap untuk memastikan kualitas layanan, distribusi, serta kesiapan sistem berjalan optimal.

“Pada running pertama ini, kami menyalurkan total 443 porsi, tidak hanya untuk siswa tetapi juga tenaga pendidik,” ujar Elmico.

Rinciannya, SPPG Temas Pattimura melayani TK Teratai sebanyak 83 porsi kecil, serta SDN Temas sebanyak 360 porsi, terdiri dari 165 porsi kecil dan 195 porsi besar.

Seluruh makanan dikirim menggunakan satu kendaraan operasional. Distribusi dimulai pukul 08.30 WIB ke SDN Temas 3 lalu pengantaran ke TK Teratai Temas sekitar pukul 09.00 WIB. Sementara itu, untuk siswa kelas 3 SDN Temas, pengiriman dilakukan pukul 10.30 WIB menyesuaikan kondisi sekolah yang tengah menjalani renovasi.

“Menu yang disajikan pada hari perdana ini terdiri dari nasi putih, ayam kecap Nusantara, cah sawi wortel, golden fried tofu, serta buah semangka sebagai pelengkap gizi,” katanya.

Elmico menjelaskan, pada tahap awal jumlah produksi masih dibatasi maksimal 1.000 porsi karena fokus pada evaluasi running pertama. Namun, kapasitas akan terus ditingkatkan secara bertahap.

“Pada minggu kedua, layanan akan diperluas ke MAN dengan 1.400 porsi besar, dan minggu keempat menyasar PAUD SPS Nusa Indah 10 dengan 20 porsi kecil,” jelasnya.

Jika seluruh tahapan berjalan sesuai rencana, total penerima manfaat program SPPG Temas Pattimura akan mencapai 1.863 orang, yang mencakup peserta didik, tenaga pendidik, dan tenaga kependidikan.

“Harapan kami, program ini dapat berjalan dengan baik, berkualitas, dan bergizi, sebagai bagian dari upaya menyiapkan generasi emas Indonesia 2045,” tuturnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *