Sudutkota.id– Ketua Persatuan Wartawan Indonesia Jawa Timur (PWI Jatim), Lutfil Hakim puji PWI Malang Raya atas suksesnya penyelenggaraan dalam memilih pemimpin pada konferensi PWI Malang Raya yang digelar di salah satu Hotel Kota Batu. Sabtu (6/1)
“PWI Malang Raya ini sudah melaksanakan konferensi dengan nuansa yang luar biasa keguyubannya. Bukan hanya di Jatim, saya rasa PWI Malang Raya adalah PWI terbaik di tingkat nasional,” ujarnya.
Hasil dari konferensi tersebut, Cahyono kembali menahkodai Persatuan Wartawan Indonesia Malang Raya (PWI Malang Raya) untuk periode 2024-2027. Setelah meraih suara terbanyak.
Jurnalis senior itu resmi terpilih menjadi Ketua PWI Malang Raya, setelah mengungguli Rahmat Mashudi Prayoga yang merupakan calon lainnya, dalam proses pemilihan secara langsung.
Dari total dua calon, Cahyono mampu meraup 23 suara, sedangkan Rahmat Mashudi Prayoga mendapatkan hanya 10 suara dari total 33 suara. Sehingga selisih 13 suara.
Perlu diketahui, Calon Ketua PWI Malang Raya seharusnya ada 3. Namun salah satu calon bernama Toski Darmaleksana memilih mengundurkan diri saat penyampaian visi dan misi. (Red)